Perbaikan Jembatan Gantung Desa Babakansari Mendapat Apresiasi dari Masyarakat

Iklan

Perbaikan Jembatan Gantung Desa Babakansari Mendapat Apresiasi dari Masyarakat

Sabtu, 03 Januari 2026, Januari 03, 2026
CIANJUR -//- Sukaluyu Sabtu 03 Januari 2026 di Kampung pajagan atau Tepat nya Sungai Cikadu Desa Babakansari  Kecamatan Sukaluyu Kabupaten Cianjur, warga masyarakat bergotong royong membangun Jembatan gantung yang selama ini jembatannya sangat memprihatinkan apabila dalam menyebrangi Sungai Cikadu tersebut yang begitu tinggi dan apalagi sekarang musim penghujan warga hatur akan keselamatannya, Pemerintah Babakansari beserta masyarakat berjibaku membangun jembatan penyebrangan tersebut dengan semangat dan gigihnya secara sukarela 

Ade Suparman, Kepala Desa Babakansari saat ditemui Awak Media  mengungkapkan. "Karena sangat pentingnya arus lalintas warga serta anak sekolah   yang mau berangkat maupun pulang sekolah melewati Jembatan tersebut yang tujuannya untuk mempercepat menuju akses penting seperti Puskesmas , Sekolah , Supermarket dan lain  sebagainya jembatan ini penghubung dua Desa yaitu Babakansari dan Desa  Sukamulya tuturnya,Lanjut Ade
Penyuplai Dana baik secara material maupun tenaga ahli atau tehnisi bersumber dari yayasan Harmoni 1011 dan Communitas panjat tebing sebagai Donatur 

Kepala Desa berharap agar nantinya menjadi akses vital untuk keperluan warga masyarakat dan anak sekolah dalam berbagai kebutuhan warga supaya lebih efektif dan efisien pungkasnya."

Taufik M

TerPopuler